SILATURAHIM DAN HALAL BI HALAL KELUARGA BESAR YAYASAN SOSIAL UMI KULSUM WONOSOBO DI AGROWISATA TANJUNGSARI SAPURAN

Assalamualaikum wr wb,,,

Salam hormat kami yayasan sosial umi kulsum wonosobo kepada bapak ibu mitra donatur semoga selalu dalam lindungan Allah swt,,,amiin ya robbal alamiin

Alhamdulillah hari ini ahad 23/06/2019 telah di laksanakan silaturahim & halal bi halal keluarga besar yayasan sosial umi kulsum wonosobo beserta anak binaan berjalan dengan lancar, adapun acaranya kami selenggarakan di AGROWISATA TANJUNGSARI dengan konsep wisata religi dan tadabur alam.

Alam raya ini laksana perpustakaan Illahi yang penuh pelajaran dan hikmah, Bumi merupakan perantara bagi manusia untuk mengenal Allah (ma’rifatullah) dan mengetahui ilmu Allah (‘ilmullah), Tadabur alam merupakan sarana untuk lebih mengenal Allah sang pencipta langit dan bumi serta segala isinya.

Dan alhamdulillah dalam acara tersebut kami pun di beri kemudahan oleh pihak menejemen pengelola wisata yaitu di berikan sarana dan fasilitas secara free

Teriring doa kami kepada bapak ibu mitra donatur serta menejemen dan crew tanjungsari semoga senantiasa di berikan kesehatan yang paripurna, rizki yang barokah, di mudahkan urusannya, di lancarkan usaha dan karirnya serta di anugerahi keluarga yang sakinah mawadah wa rahmah,,,amiin ya robbal alamiin

Wasalamualaikum wr wb,,,

ysukwonosobo.blogspot.co.id




Komentar

Postingan populer dari blog ini

CV HERBA MEDICA ACADEMY WONOSOBO BERBAGI

KEGIATAN SANTUNAN YATIM PIATU DAN DUAFA SERTA PENEMPATAN KANTOR SEKRETARIAT YANG BARU